Palangka Raya –http://inovasiborneo.co.id Ribuan masyarakat antusias menghadiri Buka Puasa bersama Gubernur Kalteng H. Agustiar Sabran dan Panglima Kodam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Jamallulael, bertempat di Istana Isen Mulang, Rumah Jabatan Gubernur Kalteng, Senin (17/03/2025) malam.
Buka Puasa dirangkai dengan Peringatan Malam Nuzulul Quran 1446 H di Istana Isen Mulang yang memberikan nuansa kehangatan dan kebersamaan antara masyarakat dan pimpinan daerah. Ini juga menjadi momen penting dalam mempererat tali silaturahmi di bulan Ramadan.
Rangkaian Peringatan Malam Nuzulul Quran, diawali dengan Pembacaan Ayat Suci Al-Quran, penyerahan simbolis 8.000 paket sembako yang diberikan kepada Mahasiswa dan Majelis, dan dilanjutkan dengan Tausiyah dan Shalawat.
Selain itu juga, dilakukan penyerahan CSR dari Bank Kalteng kepada Pemprov Kalteng untuk sarana dan prasarana pendidikan senilai Rp. 100 Juta Rupiah. Sebelum dimulai Peringatan Malam Nuzulul Quran telah dilaksanakan buka puasa bersama dilanjutkan Salat Maghrib berjamaah, Santap Malam dan dilanjutkan dengan Salat Isya Berjamaah dan Salat Tarawih.