Bupati Pulang Pisau Menghadiri Undangan Sekretaris Negara RI

https://www.inovasiborneo.com -Jakarta- Bupati Pulang Pisau H Edy Pratowo, S., Sos. Mm, menghadiri undangan Sekretaris Negara Republik Indonesia (RI) dalam rangka, Rapat Koordinasi Nasional Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Tahun 2021 di Istana Negara Jakarta, Senin (22/02/2020).

H. Edy Pratowo menyampaikan arahan presiden RI, Ir. Djoko Widodo agar melakukan pencegahan terjadinya Karhutla di tahun 2021. selain itu pula Presiden menekankan agar melakukan upaya pencegahan sejak dini daripada mengatasi sesuatu yang sudah terjadi.

H. Edy Pratowo mengatakan, dari pihak pemerintah daerah kabupaten Pulang Pisau sendiri, dalam jangka dekat akan melakukan rapat koordinasi sesegera mungkin, baik bersama jajaran TNI dan Polri maupun dengan pihak terkait lainnya.

“ Hal itu kita lakukan untuk menindak lanjuti arahan Bapak Presiden untuk penanganan Karhutla”, katanya.

Pada tempat yang berbeda, Wakil Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang bersama Forkopimda lainnya mengikuti acara tersebut secara daring bertempat di Aula Mes Pemerintah Daerah Kabupaten Pulang Pisau. (Penulis Drt)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *