Pemkab Pulang Pisau Fasilitasi Ganti Lahan Warga Desa Sei Hambawang

https://www.inovasiborneo.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulang Pisau memberikan fasilitas antara warga Desa Sei Hambawang, Kecamatan Sebangau Kuala, dengan PT. Berkah Alam Fajar Mas (BAFM) yang bergerak dibidang perkebunan kelapa sawit pada area desa tersebut, Jum’at (18/09/2020).

Sesuai dengan Surat Perintah Tugas (SPT) Nomor : 094/ SPT/IX/UM.2020 atas nama Bupati Pulang Pisau H Edy Pratowo yang ditandatangani oleh Pj. Sekretaris daerah kabupaten pulang pisau Ir.  Saripudin yang diberikan kepada Asisten II bidang Perekonomian dan Pembangunan Ir. Hanafi dan yang lainnya.


Tujuan SPT itu untuk melakukan peninjauan lokasi dan identifikasi permasalahan lahan di Sei kakap,  Desa Sei Hambawang yang berada dalam areal PT.  BAFM. 


Tidak butuh lama,  akhirnya pemda pulang pisau mampu memberikan fasilitas yangmana antara kedua belah pihak antara warga desa sei hambawang dan PT. BAFM mengambil kesepakatan bersama.
Kesepakatan itu diantaranya pihak perusahaan PT.  BAFM bersedia memberikan ganti atas lahan sebanyak 278 Hektare dengan nilai Rp. 335 juta. adapun menyaksikan serah terima ganti lahan itu, Kepala desa Sei Hambawang,  Camat Sebangau Kuala, Kapolsek Sebangau Kuala, Damang Kahayan Kuala, Asisten II bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kabupaten Pulang Pisau Ir. Hanafi, dari perwakilan perusahaan PT.  BAFM dan yang lainnya. 


Asisten II bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kabupaten Pulang Pisau Ir. Hanafi mengatakan, dari pihaknya sudah berupaya memberikan fasilitas antara kedua belah pihak semaksimal mungkin. 
Adapun Camat Sebangau Kuala Sugianto mengatakan,  dengan kesepakan ini,  diharapkan agar kemudian hari tidak ada yang akan merugikan diantara kedua belah pihak. diharapkan antara keduanya saling bersinergi dalam beraktivitas. 
“Saya berharap dari pihak perusahaan agar mengutamakan tenaga desa setempat sebagai pekerjanya tidak mendahulukan dari luar area”, ujarnya. (Drt)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *